Freefastapp.net – Blockchain adalah teknologi yang digunakan sebagai bank data atau sistem penyimpanan data secara digital yang terhubung dengan kriptografi. Teknologi blockchain semakin populer di Indonesia belakangan ini. Sejalan dengan tingginya keingintahuan masyarakat terhadap teknologi cryptocurrency, maka semakin tinggi juga pencarian mengenai teknologi blockchain.

Blockchain pertama kali digagas oleh seseorang atau sekelompok orang yang memakai nama Sathosi Nakamoto pada tahun 2008, dan kemudian pada tahun 2009 blockchain dapat di unakan seutuhnya sebagai buku besar umum beragam transaksi yang berada dalam jaringan. Penjelasan blockchain berasal dari kata block yang memiliki arti kelompok atau blok-blok dan chain yang berarti rantai. Dimana blok-blok yang saling terhubung digunakan untuk mengeksekusi sebuah transaksi, memanfaatkan resource computer untuk menciptakan blok-blok yang terhubung (chain).

Paduan Mengenal Blockchain Teknologi Yang Mengubah Dunia?

Penjelasan singkat bagaimana teknologi ini bekerja dan mempengaruhi berbagai sektor dan mengubah dunia. Blockchain dimulai Ketika blok menyimpan data baru, memiliki 2 jenis record, yakni transaksi dan blok. Memiliki keunikan dari teknologi lainnya yaitu setiap blok akan berisi hash (kode khusus) kriptografi sehingga membentuk jaringan.

Hash kriptografi memiliki fungsi untuk mengambil data-data dari blok awal dan mengubahnya menjadi compact string, dan fungsi string merupakan alarm pendeteksi apabila ditemukan potensi sabotase. Blockchain memiliki sifat terdesentralisasi membuat teknologi ini tidak memiliki satupun kewenangan dengan kendali penuh, melainkan terbagi ke setiap computer yang sudah diinstal perangkat lunak ataupun software khusus.

Blockchain memiliki keunggulan beragam yang bisa diperoleh oleh para user, keunggulan yang membedakan teknologi ini dari yang lainnya di antaranya adalah:

Memiliki sistem transaksi yang transparan

Mampu menyimpan setiap data transaksi secara transparan dan aman. Terdapat public akses yang dapat dilihat oleh semua orang tanpa memiliki akses login terlebih dahulu Ketika melakukan transaksi. Inilah yang membedakan blockchain dengan sistem atau pola perbankan pada umumnya.

Memiliki proteksi data yang baik, melalui sistem verifikasi data transaksi tanpa pihak ketiga dengan struktur database yang hanya bisa menambahkan data dalam blok dan tidak bisa di edit. Sehingga terhindar dari hack atau social engineering untuk merubah data didalam blockchain.

Efesiensi dengan proses transaksi lebih cepat

Blockchain dilengkapi dengan keunggulan enkripsi kriptografi, sehingga keamanan transaksi bukanlah masalah dan istori transaksi tidak dapat diubah. Karena sudah terenkripsi sehangga meminimalisir tindak penipuan ataupun manipulasi data.

Meningkatkan interaksi P2P atau Peer-to-peer

dapat terus ditingkatkan tanpa memerlukan perantara, sehingga semakin memudahkan pencairan tanpa memerlukan kehadiran broker profesional.

Dapat meningkatkan Teknik pendanaan untuk proyek atau unit

Usaha yang banyak melibatkan masyarakat luas (Crowdfunding). Investor dapat melakukan investasi kecil untuk menguraangi resiko Ketika proses pengumpulan dana perusahaan yang cepat, efisien, dan sistematis dengan menggunakan jaringan blockchain yang kuat dan sulit untuk dirubah maupun dipalsukan.

Itulah beberapa keunggulan blockchain yang semakin menguntungkan para penggunanya teknologi yang juga mampu merubah kemajuan ilmiahyang sedang dijalani dengan memberikan akses ke semua orang dengan data realtime untuk menghlangkan perusahaan besar, Yayasan Lembaga, untuk menguasai informasi-informasi penting. Sehingga data yang tersimpan pada blockchain yang terbuka bisa diakses dan dikelola untuk kepentingan penilitian dan pengetahuan oleh semua kalangan. Blockchain memiliki banyak manfaat untuk berbagai bidang terutama pada bidang keuangan yang menjamin transaksi semakin aman.

Manfaat Teknologi Blockchain Yang Mengubah Dunia Dalam Sektor Pendidikan

Teknologi blockchain sudh merambah ke berbagai sektor kehidupan. Teknologi yang awalnya hanya dekenal dibaik cryptocurrency seperti Bitcoin. Kini sudah mulai di adaptasi untuk meniingkatkan transparansi, efisiensi, dan keamanan dalam proses segala sektor industry, bisnis, pemerintah, maupun Pendidikan di seluruh negara. Manfaat teknologi blockchain kini mampu mengubah dunia dalam berbagai sektor khususnya dalam proses Pendidikan, hal ini memungkinkan pencatatan data yang tidak bisa diubah, sehingga bisa digunakan untuk menyimpan catatan akademik, manajemen tugas, evaluasi, hingga sertifikasi yang lebih aman.

Bagi tenaga pengajar, blockchain berpotensi merubah cara pengajar dalam mengelola data siswa, membuat penilaian, dan melindungi karya ilmiah para siswa dari plagiarisme. Dengan teknologi ini setiap transaksi atau pencatatan data akademik dapat terverifikasi dan dilacak dengan mudah, sehingga memberikan kepercayaan lebih kepada Lembaga Pendidikan dalam melindungi keabsahan informasi.

Selain itu, pengajar juga dapat memanfaatkan blockchain untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih efisien serta terdesentralisasi, sehingga siswa dapat mengakses dan menyimpan hasil belajar mereka dengan lebih mandiri. Beberapa pemanfaatan blockchain di dalam Pendidikan sanagt penting untuk beberapa haal seperti:

Verifikasi Kualifikasi

Membuat penyimpanan catatan Pendidikan, sertifikat, dan kualifikasi guru serta dosen dalam bentuk data yang aman, terdesentralisasi, dan tidakdapat di ubah dengan teknologi Blockchain. Sekali data kualifikasi ini dimasukkan ke dalam block, mereka dapat dengan mudah diverifikasi oleh pihak berwenang tanpa perlu menkonfirmasi Lembaga Pendidikan atau pihak yang bersangkutan tergabung secara langsung.

Tenaga pengajar seperti guru dan dosen bisa dengan cepat membuktikan kualifikasinya. Hal ini sangat berguna saat mencari pekerjaan atau ingin berpartisipasi dalam proyek Pendidikan internasional.

Memantau Kemajuan Siswa

Blockchain dapat memungkinkan untuk mencatat kemajuan sisiwa, pencapaian, hingga evaluasi. Tenaga pengajar dapat memasukkan data-data trsebut kedalam blockchain denga naman dan transparan. Hal ini akan memungkinkan guru, siswa, serta orang tua untuk melacak perkembangan secara waktu nyata atau real time. Membuat sistem evaluasi yang lebih adil, jujur, dan pasti dalam penilaian.

Kurasi dan Distribusi Konten Pendidikan

Blockchain juga memperbolehkan guru dan dosen untuk mempublikasikan serta mendistribusikaan materi pembelajaran atau penilitian mereka dengan aman. Blockchain dapat melindungi hak cipta mereka, memastikan bahwa seitan konten mereka tidak diubah ataau manipulasi tanpa izin.

Membangun Sistem Penghargaan

Blockchain sudah digunakan untuk menciptakan sistem penghargaan yang berbentuk token digital dalam beberapa kasus. Pengajar memiliki peranan penting dalam mengelola serta mendistribusikan penghargaan ini kepada pelajar, memberikan pengajar insentif tambahan.

Transparansi Dalam Publikasi dan Penilitian

Blockchain dapat digunakan oleh dosen yang terlibat dalam penelitian untuk mencatat data penelitian, hasil, dan publikasi. Disamping itu dabat juga membantu mengatasi masalaha plagiat juga memastikan transparansi dalam penelitian akademik. Data yang telah dihasilkan dari penelitian juga dapat dibagikan dengan lebih mudah, cepat, dan aman kepada sesame peneliti di seluruh dunia.

Menjadi teknologi sebagai alat yang kuat dalam membawa perubahan positif dalam dunia Pendidikan. Para pengajar memiliki peluang dalam melaksanakan tugas-tugas mereka yang tentunya akan meningkatkan pengalaman Pendidikan kepada siswa. Blockchain memiliki potensi besar dlam merubah cara kita dalam menyimpan, memverifikasi, serta memanfaatkan sertifikat Pendidikan. Memiliki kendali penuh serta meningkatkan efisiensi sistem, kepada pemilik blockchain membawa inovasi yang sangat terlihat dalam sektor Pendidikan.

Baca Juga  : Manfaat Dan Penerapan Teknologi Augmented Reality (AR)

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *