Freefastapp.net – Dengan semakin majunya teknologi saat ini banyak orang yang mampu menciptakan inovasi baru dari rumusan teknologi untuk mempermudah dan membantu aktifitas manusia dari berbagai sektor. Teknologi memberi kemudahan dan menciptakan potensi besar dalam perubahan aktifitas manusia sehari-hari, salah satu teknologi yang saat ini sangat berpengaruh dan menjadi salah satu inovasi teknologi populer yaitu Teknologi Blockchain merupakan teknologi cryptocurrency yang saat ini bukan hanya digunakan sebagai transaksi kripto yang biasa di sebut juga sebaga mata uang kripto dengan nilai fantastis. Secara sederhana teknologi Blockchain merupakan teknologi yang menyimpan data transaksi secara digital dengan menggunakan kriptograpi. Sebagai salah satu teknologi yang menjadi bank data teraman. Serta berbentuk rantai blok yang akan menyimpan semua data transaksi dengan enkripsi canggih sehingga tidak dapat di ubah maupun di hapus.

Setiap blok dalam Blockchain merupakan isi data transaksi dengan hash (kode khusus) kriptograpi yang di gunakan untuk mengkonfirmasi dan mengamankan data-data tersebut. Teknologi ini memiliki karakteristik berbeda dari teknologi lainnya yaitu terdesentralisasi yang berarti tidak di kendalikan oleh suatu sistem ataupun perangkat lai yang artinya teknologi ini tershare dan terkoneksi di beberapa komputer atau perangkat yang berpartisipasi. Hal itulah yang membuat unggul Blockchain sebagai teknologi yang memberikan data yang lebih transparan, aman, dan tahan terhadap hal-hal yang merugikan seperti perubahan atau manipulasi data dari kelompok yang tidak bertanggung jawab.

Karakteristik Teknologi Blockchain Atas Keunggulan Dalam Pemanfaatannya

Teknologi blockchain tentu saja memiliki karakter pembeda dari teknologi manapun yang sedang di kembangkan. Menjadi teknologi yang memiliki karakteristik kuat dalam melindungi data atas rantai blok data yang terus terkoneksi dan tersimpan dengan sistem terdesentralisasi membuat banyak sektor ingin memanfaatkan teknologi ini untuk mempermudah aktifitas pekerjaan dan menjamin kerahasiaan data perusahaan dengan aman. Meski blockchain berhubungan dengan cryptocurrency tetapi teknologi ini juga sangat berpotensi untuk digunakan dalam sektor lain karena memiliki karakteristik unik seperti:

Terdesentralisasi

Blockchain merupakan teknologi yang di ciptakan untuk mendistribusikan data transaksi dalam banyak node yang artinya tidak dikendalikan atau dimiliki oleh satu perangkat saja. Melainkan terhubung ke semua komputer yang terhubung ke dalam jaringan Blockchain.

Terenkripsi

Teknologi ini memiliki enkripsi algoritma kriptograpi yang artinya sulit untuk di akses atau di ubah bahkan dihapus oleh kelompok maupun individu yang tidak berwenang di dalamnya.

Immutable

Blockchain memiliki karakter kuat dalam verifikasi dan keamanan data. Sehingga tidak akan dapat di rubah, di hapus, tanpa persetujuan dari semua pihak yang tergabung dalam jaringan Blockchain. Sehingga memberikan perlindungan yang kuat dalam setiap data yang tersimpan.

Transparan

Blockchain memberikan bukti dengan real time setiap data transaksi yang tersimpan. Sehingga setiap pihak yang tergabung dalam blockchain dapat melihat data transaksi yang sudah di lakukan dan tersimpan.

Immortality

Karakter immortality dalam blockchain berarti teknologi ini dapat menyimpan data permanen dan tidak dapat di ubah tanpa persetujuan semua pihak yang tergabung.

Efisien dan cepat

Blockchain menjadi teknologi yang menghilangkan orang ketiga atau perantara. Sehingga transaksi menjadi lebih tepat dan cepat tanpa menunggu persetujuan pihak manapun sehingga lebih hemat biaya.

Beberapa Pemanfaatan Teknologi Blockchain Dalam Beberapa Sektor Di Indonesia

Sebagai teknologi yang sangat inovatif banyak sektor yang berupaya memanfaatkan teknologi blockchain agar mudah dalam menyimpan setiap transaksi data ataupun memvalidasi setiap data penting dalam segala sektor. Dengan sifatnya yang sangat terdesentralisasi blockchain membuat banyak pihak ingin menggunakannya. Sebagai upaya dalam memperbaiki bank data serta penyimpanan yang immortality dan lebih menghemat biaya. Di Indonesia terdapat beberapa sektor yang sudah menggunakan teknologi ini di antaranya:

Sektor pemerintahan

Pada pemerintahan menggunakan teknologi blockchain sangatlah penting dalam menyimpan data-data penting traksaksi dari berbagai instansi. Salah satu contoh pemanfaatan tepat blockchain dalam pemerintahan adalah di gunakan untuk pilpres dalam quict count atau hitung cepat hasil pemungutan suara di seluruh Indonesia. Dengan teknologi ini pemerintah bisa lebih terbantu dalam mempermudah validasi setiap data penghitungan suara antar Daerah.

Sektor logistik

Industri logistik sangat membutuhkan teknologi blockchain karena teknologi ini memiliki karakter immutable. Blockchain berguna dalam meningkatkan transparansi dan keamanan data. Dengan blockchain informasi keaslian produk, proses produksi, hingga stok produk dapat tercatat secara detail. Serta dapat di akses oleh semua pihak yang berwenang dalam jaringan blockchain. Teknologi ini juga sangat penting dalam upaya untuk mengurangi pemalsuan produk. Sehingga meningkatkan kepercayaan konsumen atas keaslian produk yang telah mereka beli.

Sektor kesehatan dan perlindungan data

Pada sektor kesehatan blockchain sangat berguna dalam menyimpan dan melindungi data medis setiap pasien. Dengan karakter blockchain yang terenkripsi data pasien dapat di akses hanya oleh orang yang berwenang saja seperti dokter dan rumah sakit. Hal ini tentu sangat berguna dalam meningkatkan efisiensi pelayanan kesehatan, mengurangi resiko penyalahgunaan data pasien. serta memberikan kontrol yang lebih baik kepada pasien atas data medis mereka. Sehingga hanya pihak rumah sakit, dokter, dan pasien yang dapat melihat data medis tersebut.

Sektor media dan hiburan

Pada sektor media dan hiburan blockchain menjadi teknologi yang dapat melindungi hak kekayaan intelektual. Memastikan pembagian royalti yang adil bagi content creator. Serta dapat meningkatkan transparansi dalam distribusi konten. Dengan blockchai setiap data hak cipta maupun royalti dapat tercatat. Dengan detail dan tersimpan sempurna tanpa dapat di ubah ataupun dapat di manipulasi. Sehingga lebih terjaga dan memastikan kompensasi yang adil bagi setiap content creator.

Sektor iklan dan pemasaran

Dalam sektor ini blockchain di gunakan untuk meningkatkan transparansi, mencegah terjadinya penipuan, dan memberikan imbalan sesuai kepada para pengguna. Sebagai contoh pengiklan dapat melakukan verifikasi tayangan iklan secara tepat dan hanya membayar untuk tayangan yang benar dan valid. Dengan karakter blockchain yang validasi dapat menghindari resiko penipuan, kecurangan dan memastikan bahwa pembuat iklan memperoleh nilai sebanding dengan biiaya iklan yang sudah mereka keluarkan.

Dengan era digitalisasi yang terus berkembang, teknologi ini memiliki potensi besar untuk mengubah kinerja dunia bisnis secara menyeluruh. Sehingga beberapa karakteristik unggulan yang di miliki blockchain di banding teknologi lainnya semakin meningkatkan kepercayaan para penggunanya. Penting bagi pebisnis, pemerintah, perusahaan, dan masyarakat untuk terus memberikan dukungan dan mengedukasi tentang potensi. Serta manfaat dari teknologi data blok untuk semakin meningkatkan efisiensi serta keamanan bisnis digital di Indonesia. Blockchain dapat memberi kemudahan dan fisiensi biaya maupun akt bagi pelaku berbagai sektor.

Baca Juga : Mengenal Jelas Dengan Teknologi Blockchain dan Manfaatnya

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *